Kamis, 17 November 2016

Tugas Softskill matakuliah Inovasi SI & Teknologi Inf.Modern

Perbandingan os tizen dan ios


  • Mengenal Lebih Dekat Sistem Operasi Tizen

Mungkin jika kita membahas tentang smartphone, pasti yang dibahas mulai dari hardware seperti prosesor, ROM, RAM, kamera, baterai, dan lain – lain. Begitu juga dengan software-nya, seperti fitur – fitur fingerprint, browser, berbagai aplikasi dan games, dan sistem operasinya. Nah, di seluruh dunia ini, sistem operasi smartphone hanya dikuasai oleh beberapa pihak saja. Seperti sistem operasi smartphone iOS milik Apple Corp., Android milik Google Inc., Windows Phone milik Microsoft Inc., dan Blackberry OS milik RIM Corp.

Namun, masyarakat di seluruh dunia belum tahu bahwa ternyata ada banyak sekali sistem operasi yang ada. Namun, memang benar kalau ada yang berhasil, ada yang gagal, dan tidak dikenal masyarakat. Termasuk juga sistem operasi smartphone yang satu ini. Belum lama ini sistem operasi ini menjadi trending, walaupun sebenarnya sudah mulai dipublikasikan sejak awal 2014 lalu. Namun sayang, walau sudah dirilis pada tahun 2014 lalu, sistem operasi ini tidak ada yang melirik, hanya Samsung yang akhrinya meminangnya dan memakainya di salah satu produk smartphone-nya.

Awal mulanya, sistem operasi Tizen ini bernama Meego. Tizen ini adalah sebuah proyek gabungan milik Intel Mobilion dan Nokia Maemo. Nama Meego sendiri diambil dari gabungan kedua perusahaan ini. Akhirnya nama ini diubah menjadi Tizen, karena pada saat itu Nokia lebih fokus mengembangkan sistem operasi Windows Phone, Intel pun urung untuk melanjutkan. Dan akhirnya Samsung pun hadir dan bekerja sama dengan Linux Foundation.
OS Tizen ini merupakan OS smartphone yang berbasis Linux. Kita tahu bahwa Linux ini adalah platform yang terbuka untuk dikembangkan dan gratis.

Berikut ini keunggulan dan kekurangan OS Tizen :

  •   Kelebihan :
  1.  Merupakan sistem operasi terbuka (open source) yang mudah sekali untuk dikembangkan daripada Android. Hal ini karena dasar dari OS Tizen ini yang berasal dari Linux. Sekarang ini sistem operasi Tizen tidak hanya bisa digunakan di smartphone, namun juga di smart watch (jam tangan pintar), samrt TV, dan lain sebagainya.
  2.  Diprediksi akan melejit dalam beberapa tahun mendatang, hal ini karena OS Tizen tengah dikembangkan oleh Samsung, dan perlahan – lahan Samsung mulai mengembangkannya agar bisa menyaingi Android. Juga menggunakannya dalam beberapa seri smartphone Samsung.
  3. Merupakan OS dengan support HTML 5 terbaik, HTML 5 merupakan platform desktop atau komputer, jadi dengan adanya fitur ini di OS Tizen, maka bisa membuka website berbasis desktop dengan mudah dan mirip sekali dengan tampilan dari komputer. Dan fitur ini ada di web browser default asli bawaan OS Tizen.
  4. Mendukung fitur lain dari web seperti PHP, CSS, My SQL, JavaScript, C dan C++, Native dan lain sebagainya.
  5. Bisa menjalankan berbagai aplikasi Android

  • Kekurangan Sistem Operasi Tizen
  1. Untuk saat ini masih menjadi prioritas kedua dari Samsung, sebab Samsung masih memprioritaskan Android pada produknya
  2. Masih membutuhkan pengenalan kepada publik untuk mendapatkan respon positif
  3. Masih membutuhkan sosialisasi dan diferensiasi fungsi serta produk untuk membedakan dengan kompetitor yang sudah ada sebelumnya
Oke kita masuk di bagian ke yg akan membahas tentang ios lenih tepat nya pada versi 10.1.1
  • Mengenal lebih dekat tentang ios
iOS adalah sistem operasi yang terdapat pada produk-produk yang diciptakan perusahaan terkenal apple. iOS awalnya hanya dikembangkan untuk Iphone. Namu sekarang sudah diperluas untuk perangkat apple yang lainnya seperti iPod Touch, iPad, dan apple TV. iOS adalah sistem operasi yang diciptakan dengan segala kekurangan. Bukan berarti banyak masalah atau bug yang terdapat pada sistem operasinya. Tapi kekurangan yang terdapat pada feature-feature yang tersedia di dalam sistem operasinya.

Apple secara resmi telah memperkenalkan iOS 10 di ajang WWDC (World Wide Developer Conference) 2016. iOS 10 adalah sistem operasi untuk perangkat mobile paling mutakhir besutan Apple yang merupakan penerus dari iOS 9. Perusahaan yang bermarkas di Cupertino ini, seperti dilansir Telegraph, Senin (13/6/2016) menghadirkan cukup banyak fitur baru pada iOS 10. The Verge (13/6) melansir, iOS 10 akan tersedia pada perangkat iPhone (minimal iPhone 5), iPad (minimal iPad 4), iPad Mini (minimal iPad Mini 2 dan iPod Touch (minimal iPod Touch 6) secara gratis mulai September 2016. Sementara versi beta untuk pengembang telah tersedia hari ini juga dengan nama iOS 10 beta 1.

  • Berikut 10 fitur terbaru yang ada di iOS 10 yang kami kumpulkan dari berbagai sumber:

  1. Angkat iPhone untuk menyalakan layar

Bosan pencet tombol home untuk melihat notifikasi di iPhone? Sekarang Apple sudah punya solusinya. Di iOS 10, sensor accelerometer akan merespon ketika Anda mengangkat iPhone dengan menyalakan layar secara otomatis dan memperlihatkan notifikasi terbaru yang ada di layar kunci (lockscreen).

2. Photos

Photos juga memiliki sedikit tambahan tampilan. Aplikasi ini kini bisa menunjukkan foto-foto pada sebuah peta. Fitur terbaru lainnya adalah keterlibatan Artificial Intelligence (AI) dalam Memories, yang akan memindai foto-foto dan mengurutkannya menjadi album-album secara otomatis berdasarkan tempat bersejarah, hewan, orang, topik, dan beragam kriteria lainnya.

3. Tampilan antarmuka

Tampilan layar kunci kini telah didesain ulang. Selain membawa fungsi "raise to wake", kini mengakses kamera juga jadi lebih mudah. Cukup geser ke kiri pada layar kunci dan Anda akan langsung bisa memakai kamera. Sementara jika menggeser ke kanan, Anda akan diarahkan ke layar atau laman widget. Hal ini cukup menarik mengingat Android sudah mulai membuang fungsi widget, Apple malah memunculkannya kembali.

Di iOS 10, Apple juga memperkenalkan widget terbaru yang bisa digunakan untuk melihat informasi-informasi dari aplikasi yang ada di layar kunci. Selain itu, notifikasi yang muncul di layar kunci juga jadi lebih interaktif. Pengguna iPhone 6s dan 6s Plus bisa menampilkan informasi-informasi konten dengan memanfaatkan fitur 3D Touch, seperti yang ada di aplikasi ESPN.

Untuk menggunakannya sangat mudah, Anda hanya tinggal klik widget tersebut dan geser ke kiri hingga muncul informasi tersebut.

Area notifikasi juga sudah didesain ulang, dengan kotak notifikasi dan widget yang dibuat bernuansa gelembung. Control Center juga dibagi jadi dua panel berbeda, dengan satu panel untuk toggle dan satu lagi untuk kontrol musik. Icon dan material desain lainnya juga dibuat bernuansa gelembung.

4. Siri

Siri kini lebih terbuka untuk para pengembang. Pada iOS 10, asisten virtual tersebut bisa mengirim pesan lewat klien non-Apple, seperti memesan mobil lewat Uber. Bahkan Siri juga bisa mencari foto-foto lewat aplikasi-aplikasi edit foto dari pengembang aplikasi lain, serta bisa disuruh untuk melakukan pembayaran.

5. Hapus aplikasi bawaan

Inilah fitur yang paling ditunggu para pengguna iPhone -- menghapus aplikasi bawaan pada iOS yang sebagian besar tidak pernah digunakan. Pada versi iOS sebelumnya, aplikasi-aplikasi bawaan tersebut tidak bisa dihapus, hanya bisa disembunyikan sementara saja.
Berikut adalah daftar lengkap aplikasi bawaan yang kini dapat dihapus di iOS 10: iTunes Store, iBooks, Podcasts, Maps, Compass, Tips, Calculator, Watch, Voice Memos, Contacts, Stocks, Weather, Calendar, Mail, Music, Reminders, FaceTime, Notes, Videos, Find My Friends, Home (baru di iOS 10), News, dan iCloud Drive.

Tapi, meskipun Apple membiarkan Anda menghapus aplikasi-aplikasi tersebut dari perangkat Anda, pada support page, perusahaan akan memperingatkan bahwa menghapus aplikasi dapat mempengaruhi fungsi sistem lainnya. Menghapus aplikasi Podcast misalnya, akan membatasi Anda untuk mendengarkan podcast dari CarPlay.

6. Apple Music dengan tampilan baru

Aplikasi Music di iOS 10 kini mengusung tampilan baru guna memudahkan navigasi pengguna di Apple Music. Bagian -For You- sekarang membawa fitur baru ala Discover di Spotify, di mana pengguna dapat menemukan musik-musik baru berdasarkan apa yang sudah mereka dengar dan seleranya masing-masing.

7. iMessage yang lebih ekspresif

iMessage di iOS 10 sekarang jauh lebih ekspresif dari sebelumnya. Pengguna kini bisa memanfaatkan sejumlah animasi full screen atau memain-mainkan balon chat dalam perbincangannya. Terdapat pula fitur bernama Tapback dimana pengguna bisa merespon pesan secara cepat dengan memberikan hati, jempol, dan lain sebagainya.
Dengan pembaruan ini, pengguna juga bisa mengirim foto GIF, serta akses untuk membuka foto dan live camera jadi lebih mudah tanpa perlu keluar dari aplikasi. Tampilan emoji juga dibuat tiga kali lebih besar dan pengguna bisa memasukkan tulisan tangan atau tulisan digital dalam pesan.

8. Homekit

HomeKit adalah cara mengendalikan beragam peralatan rumah tangga yang dapat terhubung ke perangkat iOS secara nirkabel. Sebut saja membuka pintu garasi secara remote, mengendalikan suhu ruangan, menyalakan lampu, atau beragam hal lainnya.
Nah jika sebelumnya kamu harus mengunduh setiap aplikasi berbasis HomeKit dari pembuat perangkat tersebut, kini Apple menyatukan semuanya di app Home. Pengguna bisa mengakses semua perangkat HomeKit yang sudah didukung oleh Apple dalam satu aplikasi saja dengan tampilan yang personal.

Selain mengatur beragam perangkat HomeKit, pengguna juga bisa membuat profil pengaturan yang fleksibel. Seperti tombol Good Night yang akan langsung mematikan semua lampu di dalam ruangan, menutup tirai jendela dan mengunci pintu. Bahkan Home juga dapat digunakan bersama Siri untuk sekedar mengatakan selamat pagi - sebagai cara baru membuka tirai, menyalakan lampu dan membuka kuncian pintu.

Apple juga menjamin keamanan akses di Home jika pengguna ingin melakukan pengaturan dari jauh. Koneksi yang digunakan sudah berbasis end to end encryption demi menjaga keamanan rumah dan setiap orang di dalamnya.

9. Phone

Apple telah memperbarui aplikasi Phone dengan beberapa fitur baru. Semua aplikasi VoIP pihak ketiga sekarang menggunakan calling screen yang sama dengan default aplikasi Phone. Skype, Viber dan yang lain-lain punya notifikasi full screen dengan foto, beberapa opsi, dan slider penjawab berukuran besar.

Dalam phonebook kita sekarang bisa memilih aplikasi apa yang hendak dipakai untuk menelepon nomor tertentu. Voice Mail bisa menampilkan transkrip pesan dan bisa mendeteksi sebuah pesan yang datang dari nomor tak dikenal, bahkan sebelum masuk voicemail.

10. Maps

Aplikasi Maps juga mendapat suntikan Artificial Intelligence (AI) sehingga menjadi lebih pintar di iOS 10. Maps kini mampu menampilkan jalan tercepat ke tujuan Anda dan semua informasi lalu lintas di sepanjang jalan juga akan disampaikan.

  • Berikut ini kelebihan dari OS iOS:
  1.       Sulit terserang viruS
  2.        User friendly
  3.        Tampilannya menarik
  4.        Tersedia aplikasi yang bagus
  5.        Ukuran memori internal cukup besar
  6.        Multitasking
  7.        Navigasi mudah
  8.        Mendukung GPS
  9.        UpGrade FW yang relatif mudah
  10.        Tersedia aplikasi yang bagus. anda dapat mendowload nya di iTunes menggunakan acoount iTunes free atau berbayar yang anda miliki
  • Kelemahan dari OS iOS:
  1. Harga relatif mahal
  2. Memori tidak dapat ditambah sesuai keinginan
  3. Tampilan tidak dapat diubah
  4. Kualitas suara speaker output kecil
  5. Standar aplikasi pengembang sangat ketat
  6. Tidak support flash (Safari Mobile)


Referensi :

  • http://asiyah-zulfa.blogspot.com/2013/11/makalah-ios.html
  • http://satria1996.ilearning.me/?p=2477
  • https://selulerku.com/blog/artikel/kelebihan-dan-kekurangan-dari-tizen-sistem-operasi-smartphone.html



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Efek Blog